Selasa, 22 Oktober 2013

Datu Harung

Sebagian besar warga Tanjung mengenal komplek makam Datu Harung yang berada di Kelurahan Pembataan, tidak jauh dari Mapolres Tabalong. Namun, mungkin belum banyak yang tahu bahwa di areal pemakaman keramat itu kini terdapat banyak makam para wali Allah.
Penasaran dengan kabar adanya makam para wali itu, TUNtas menyempatkan diri mengunjungi areal pemakaman tersebut. Kesan pertama yang didapat, komplek pemakaman ini terlihat bersih dan terpelihara dengan baik.
Di tempat itu sedikitnya tedapat 45 buah makam yang sudah diberi nama. Dari nama-nama itu diketahui bahwa kubur itu adalah makam para wali Allah yang semuanya berasal dari Timur Tengah. Ada yang berasal dari Mekkah (Arab Saudi), Madinah (Arab Saudi), Hadral Maut (Yaman), Iran dan Irak. Sebagian diantaranya telah dipasangi kain kuning sebagai tanda bahwa makam itu dikeramatkan.
Saat itu keadaan lagi sepi. Tidak ada seorang pun penziarah yang berada di pemakaman tersebut. Untuk mengobati rasa penasaran dan keingintahuan mengenai pemakaman ini, TUNtas terpaksa memanggil seorang warga yang kebetulan lewat di depan areal tersebut. Untungnya lelaki separuh baya itu bersedia diajak ngobrol dan tahu banyak tentang puluhan makam wali ini.
Menurutnya, dulu di tempat itu hanya ada kubur Datu Harung dan beberapa warga. Namun kini telah bertambah dengan adanya makam para wali yang diketahui melalui mimpi salah seorang warga. “Kabarnya ada warga yang bermimpi bahwa di tempat itu ada makam yang datang secara gaib,” jelasnya.
Dengan adanya mimpi itu, tambahnya, lalu ada yang berinisiatif membuat nisan dan membuat kuburan dari semen. Sejak itu pula banyak warga yang berziarah dan melakukan selamatan di areal pemakaman ini.
“Dulu ketika masih baru, orang mengadakan selamatan di sini. Tapi sekarang sudah jarang ada orang melakukannya,” pungkasnya. Namun ia tidak berani memastikan benar tidaknya kubur itu makam para wali.***

Penuh Nuansa Supranatural
Saat ini banyak orang sudah tak tahu akan adanya keramat para wali. Sebagian bahkan menganggap bahwa karamah para wali sama dengan tahyul, klenik, bahkan menyamakannya dengan perbuatan musyrik. Bahkan cerita tentang makam para wali banyak diselipi kejadian-kejadian supranatural.
 Di Mekkah ada makam Syeikh Nawawi Al Bantani (ulama wali ALLAH asal Banten yang jadi mufti mazhab Syafi’i di Masjidil Haram). Ketika pemerintah Bani Saud mau membangun fly over melewati makam tersebut, mereka mau membongkar makamnya dan menancapkan tiang pancang di sana. Hasilnya, semua alat berat mogok dan fly over terpaksa dibelokkan jadi mirip huruf S. Di Dumai, di situ ada juga makam yang tidak bisa dibongkar untuk dibuat jalan. Akhirnya pemerintah mengalah dengan membelah dua jalan melewati kuburan tersebut. Sejauh ini kurang jelas siapa yang dimakamkan di sana.
Sementara soal makam berpindah secara gaib tempat bukan hal baru di dunia. Umumnya, makam-makam itu adalah tempat bersemayam para wali. Hal ini tentu saja dengan ijin Allah SWT, karena jika Allah berkehendak, tidak ada yang tidak mungkin terjadi.***

Makam Para Wali di Komplek Pemakaman Datu Harung
-Al Habib Abdul Wahab (Pangeran Singa Terbang)
- Syech Rusman Alwi bin Bakar
- Al Harun bin Habsi (Pangeran Surya Negara)
- Syech Rahmat Alwi bin Bakar
- Syech Abdul Manan Al Sihab (Pangeran Badai Gurun)
-Syech Ja’far Umar
-Syech Zamaluddin Al Zailani
-Syech Abdullah Ali bin Abbas
-Syech Abdullah Al Hasim
-Syech Abdul Manan bin Bakar Al Hasim
-Syech Ali Usman Al Hasim
-Syech Abdulah Muksin
-Syech Mustakim Said  (Singa Padang Pasir)
-Syech Arif Rusman Abdul Gani
-Syech Rachman Sidik
-Syech Achmad Sidik
-Syech Zailani Sidik
-Syech Rusman Awaluddin Said
-Syech Rachmad Ali Usman
-Syech Hasbullah
-Habib Al Husin
-Habib Al Hadad
-Syech Hasan Al Wahid
-Habib Amir Al Husin
-Habib Zamaluddin Al Husin
-Siti Hamdah Ramlah Al Husin
-Habib Usman Al Husin
-Habib Said Al Husin
-Habib Zamal Al Husin
-Zulfikar (Pangeran Kertapati)
- Syech Rahmad Guzali
-Al Hamid bin Al Qatri (Pangeran Nusapati)
-Habib Rachman Alwi Mas’ud
-Habib Rachman Mas’ud
-Habib Abdullah Said
-Habib Achmad Rachman
-Syech Rachman Said Al Harun
-Syech Abdul Zeen Al Hasim
-Siti Raudah Al Rasid
-Syech Abdurahman Sidik
-Habib Ali Al Husin Al Said
- Habib Bakar Al Husin
-Syech Abdullah Alwi bin Abbas

-Habib Rasid Rachman bin Abbas
-Syech Syahruddin Halil Al Habsyi
- Habib Zamaluddin Al Husin
-Siti Hamdah Ramlah Al Husin
-Habib Usman Al Husin
-Habib Said Al Husin
- Habib Zamal Al Husin


Tidak ada komentar:

Posting Komentar