Asmaul Husna adalah
nama-nama indah yang dimiliki oleh Allah
swt. Asmaul Husna merupakan cerminan dari perilaku Allah SWT terhadap umatnya.
Karena itu bila nama-nama itu kita sebut sebagai suatu pemohonan, maka akan
mempunyai pengaruh yang sangat besar, semoga Allah swt mewujudkan keinginan
Anda. Dan berhati-hatilah dalam mengamalkan Asmaul Husna, karena Setan akan
datang menggoda !!!
Berikut keutamaan Asmaul Husna Husna pada tiap-tiap nama dan
cara mengamalkannya:
1. ALLOOHU
Artinya :
lafadh ini disebut “LAFDHUL JALALAH”, suatu nama dari ismudz
Dzat yang mencerminkan arti pengertian dari seluruh nama-namaNya yang indah
itu.
Keutamaannya :
a. Bisa mendatangkan hajat
b. Bisa menghindarkan segala musibah
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA ALLAH” sebanyak 400 kali, sebagai
amalan rutin pada tiap selesai sholat Tahajud atau sholat hajat, maka apapun
yang menjadi keinginannya akan segera terlaksana. Selain itu juga bisa
menjauhkan dari segala macam musibah.
2. AR ROHMAANU
Artinya :
Dzat yang maha pengasih terhadap semua makhluk yang ada di
dunia ini tanpa terkecuali, baik kepada yang taat ataupun yang ingkar kepadaNya
sekalipun. Semua itu akan dikasihani dan dicukupi kebutuhannya.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa menghilangkan sifat gugup dan lupa
b. Bisa memberikan ketenangan hati
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA ROHMAANU” sebanyak 400 kali berturut-turut
setelah sholat fardlu, baginya akan dijauhkan dari kegundahan hati dan
dijauhkan pula sifat gugup serta lupa.
3. AR ROHIIMU
Artinya :
Dzat yang maha penyayang terhadap hambaNya yang beriman
besok di hari kiamat. Jadi kepenyayanganNya ini dikhususkan kepada semua
hambaNya yang taat sewaktu berada di hari kiamat nanti.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa menundukkan musuh
b. Bisa menaruh simpati pada semua orang
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA ROHIIMU” sebanyak 100 kali
berturut-turut setiap selesai shot shubuh dan maghrib, maka semua orang akan
menaruh simpati kepadanya dan bahkan bisa menaruh hati dan membuat musuh kita
menjadi tunduk.
4. AL MALIKU
Artinya :
Dzat yang maha menguasai terhadap semua makhlukNya, sehingga
tidak ada satu makhlukpun yang terlepas dari kekuasaanNya. Begitupun daerah
yang ada didalam kekuasaanNya juga tidak terbatas, seperti halnya dengan daerah
kekuasaan raja-raja yang ada di dunia ini.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa mendatangkan keberuntungan
b. Bisa memudahkan segala usaha
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA MALIKA” sebanyak 80 kali
berturut-turut setiap pagi dan sore, maka Allah akan mendatangkan keberuntungan
dan kemudahan segala usaha.
5. AL QUDDUUSU
Artinya :
Dzat yang maha Quddus (suci) dari segala sifat, yang
disifatkan oleh orang-orang kafir musyrik kepadaNya. Sebab sifatNya tidak sama
dengan sifat ciptaanNya.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa disegani oleh orang banyak
b. Bisa menjauhkan dari segala macam penyakit hati
Cara mengamalkan Asmaul Husna : Barang siapa membaca “YAA
QUDDUUSU” sebanyak 80 kali berturut-turut sehabis sholat Dhuhur, maka Allah
akan menjamin baginya dijauhkan dari segala macam penyakit batin dan akan
disegani oleh banyak orang.
6. AS SALAAMU
Artinya :
Dzat yang menjamin keselamatan terhadap seluruh alam
semesta. Jadi makhluk manapun akan dijamin keselamatannya oleh Allah SWT dan
tidak ada satupun yang dapat mengusiknya.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa mendatangkan kebahagiaan hidup
b. Bisa menjaga dari segala gangguan penyakit
Cara mengamalkan
Asmaul Husna : Barang siapa membaca “YAA SALAAMU” sebanyak 99 kali
berturut-turut, maka Allah akan mendatangkan kebahagiaan hidup dan menjaga dari
segala macam gengguan penyakit.
7. AL MUKMINU
Artinya :
Dzat yang Maha mengamankan kepada semua makhluknya, sehingga
tidak satupun makhluk yang bisa mengganggu makhluk yang dalam keamanan Allah.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa memelihara harta kekayaan
b. Bisa menjauhkan segala macam musibah
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA MUKMINU” sebanyak 33 kali
berturut-turut setelah sholat fardlu, maka Allah akan menjamin terpeliharanya
harta kekayaan yang telah dimilikinya. Selain itu Allah juga akan menjauhkan
dari segala macam musibah.
8. AL MUHAIMINU
Artinya :
Dzat yang maha memelihara semua makhlukNya dangan sangat
cermat dan teliti, sehingga tak ada satupun yang tak terpelihara Allah.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa menjauhkan dari segala macam keruwetan
b. Bisa menerima persoalan dengan lapang dada
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barag siapa membaca “YAA MUHAIMIN” sebanyak 100 kali
berturut-turut sehabis sholat Isya, maka Allah akan menjauhkan dari segala
macam keruwetan hidup dan lapang dada dalam menyelesaikan segala macam
persoalan.
9. AL ‘AZIIZU
Artinya :
Dzat yang maha perkasa, yang keperkasaanNya tiada
bandingnya, sehingga tiada kesulitan didalam menghancurkan alam semesta ini.
Keutamaannya :
a. Bisa menjauhkan dari segala macam kesulitan hidup
b. Bisa disegani oleh semua orang
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA ‘AZIIZU” sebanyak 33 kali
berturut-turut setiap pagi dan sore, maka Allah akan menjamin dijauhkan dari
segala macam kesulitan hidup dan akan disegani oleh banyak orang.
10. AL JABBAARU
Artinya :
Dzat yang maha memaksa, yaitu Allah dapat memaksakan
kehendaknya terhadap semua makhlukNya meskipun ia merasa enggan dipaksakan.
Keutamaannya :
a. Bisa menundukkan musuh
b. Bisa menguasai segala macam ilmu
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA JABBARU” sebanyak 400 kali
berturut-turut setiap pagi, maka baginya akan diberikan kewibawaan oleh Allah
sehingga orang yang dahulunya memusuhi akan berbalik menjadi sahabat yang baik
dan diberi oleh Allah akal fikiran yang bisa menguasai segala macam ilmu.
11. AL MUTAKABBIRU
Artinya :
Dzat yang maha sombong, yaitu hanya Allah saja yang
mempunyai hak sombong sebagai pencipta, bukan makhluk lainNya, dalam hadits
qudsi juga dijelaskan, bahwa sifat sombong itu adalah merupakan pakaian Allah,
bukan pakaian makhluk. Jadi apabila ada makhluk yang mempunyai sifat sombong
berarti telah merampas pakaian Allah, yang berarti akan memperoleh kutukan dari
Allah SWT.
Keutamaannya :
a. Bisa mendapat kewibawaan
b. Bisa menundukkan musuh
Cara mengamalkan
Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA MUTAKABBIRU” sebanyak 90 kali
berturut-turut sebagai amalan setiap hari, maka Allah akan memberikan
kewibawaan dihadapan semua orang dan bisa menundukkan musuh.
12. AL KHOOLIQU
Artinya :
Dzat yang maha pencipta, yaitu semua yang selainNya adalah
merupakan ciptaanNya. Jadi tidak ada satu makhluk pun di dunia ini yang bukan
ciptaanNya.
Keutamaannya :
a. Fikiran bisa cerdas
b. Bisa memiliki ketrampilan dalam segala hal
Cara mengamalkan
Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA KHOOLIQU” sebanyak-banyaknya
setiap hari sebagai amalan rutin, maka Allah akan memberi akal yang cerdas dan
ketrampilan dalam segala hal.
13. AL BAARI-U
Artinya :
Dzat yang maha merencanakan, yaitu pelaksana dalam segala
kejadianyang sudah direncanakan sebelumnya.
Keutamaannya :
a. Bisa menjauhkan segala macam kesulitan hidup
b. Bisa terjauh dari segala macam penyakit
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA BAARI-U” sebanyak 80 kali selama 7
hari berturut-turut, maka Allah akan menjauhkan dari segala macam kesulitan
hidup dan dijauhkan dari segala macam penyakit.
14. AL MUSHOWWIRU
Artinya :
Dzat yang maha membentuk, yaitu membentuk segala macam rupa
makhlukNya, sejak dari yang paling cantik/ tanpan sampai dengan yang kurang
sempurna, dari yang besar sampai kepada yang sekecil-kecilnya dan sebaliknya.
Keutamaannya :
a. Bisa dikaruniai keturunan
b. Bisa dimudahkan segala macam kepentingannya
Cara mengamalkan
Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA MUSHOWWIRU” sebanyak 33 kali
selama 7 hari berturut dan berpuasa selama 7 hari berturut-turut pula, maka
jika ia menginginkan keturunan pasti akan terlaksana dan segala macam
kepentingan akan diberi jalan yang mudah.
15. AL GHOFFARU
Artinya :
Dzat yang maha memberi ampun, yaitu memberikan ampunan
kepada hamba-hambaNya yang banyak dosanya, tetapi dengan satu syarat yaitu
tidak boleh diulangi.
Keutamaannya :
a. Bisa terhapus dosa-dosanya
b. Bisa menjauhkan dari kesulitan hidup
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA GHOFFARU” sebanyak 100 kali
berturut-turut setiap hari setelah sholat fardhu, terutama dibaca pada
pertengahan malam setelah sholat Taubat, maka Allah akan mengampuni segala
dosa-dosanya dan dijauhkan dari segala kesulitan.
16. AL QOHHAARU
Artinya :
Dzat yang maha memaksa, yaitu memaksakan kehendakNya
terhadap makhlukNya tanpa terkecuali dan tidak bisa lagi dihalang-halangi oleh
siapapun.
Keutamaannya :
a. Bisa menjauhkan dari sifat rakus
b. Bisa disegani oleh semua orang
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA QOHHAARU” sebanyak 100 kali
berturut-turut sebagai amalan rutin setelah sholat fardhu, maka baginya akan
dijauhkan dari sifat rakus dan akan disegani oleh banyak orang.
17. AL WAHHAABU
Artinya :
Dzat yang maha memberi, yaitu memberikan segalanya terhadap
kebutuhan makhlukNya, tanpa diminta sebelumnya Allah sudah menyediakannya.
Keutamaannya :
a. Bisa menjauhkan kesempitan rejeki
b. Bisa mendatangkan kemudahan
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA WAHHAABU” sebanyak 23 kali
berturut-turut sebagai amalan rutin setiap selesai sholat fardhu atau setelah
sholat hajat 2 raka’at sebanyak 800 kali, maka baginya akan dijauhkan dari
kesempitan rejeki dan diberikan kemudahan dalam segala urusan.
18. AR ROZZAAQU
Artinya :
Dzat yang maha memberi rejeki, yaitu memberikan rejeki
kepada semua makhlukNya untuk kebutuhan hidupnya. Dan Dia pula yang menentukan
banyak dan sedikitnya rejeki yang akan diberikan kepada hamba-hambaNya.
Keutamaannya :
a. Bisa memudahkan jalan rejeki
b. Bisa memberikan keberuntungan
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA ROZZAAQU” sebanyak-banyaknya
setiap hari setelah sholat fardhu, maka ia akan dijauhkan dari kesempitan
rejeki dan usahanya selalu mendapat keuntungan yang berlimpah-limpah.
19. AL FATTAAHU
Artinya :
Dzat yang maha membuka, yaitu memberikan rahmatNya untuk
keperluan semua makhlukNya. Termasuk juga membukakan kesulitan yang dialami
hamba-hambaNya untuk menuju kemudahan.
Keutamaannya :
a. Bisa memberikan ketenangan hati
b. Bisa menjauhkan kesenangan dunia
Cara mengamalkan
Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA FATTAAHU” sebanyak 99 kali
berturut-turut sebagai amalan rutin setelah sholat shubuh, setelah itu telapak
kedua tangan diletakkan di dada, maka segala keruwetan di hati akan segera
hilang dan dijauhkan dari kesenagan dunia yang bisa menimbulkann kerakusan
serta kesesatan.
20. AL ‘ALIIMU
Artinya :
Dzat yang maha mengetahui, yaitu mengetahui segalanya dari
semua kejadian dan peristiwa di alam semesta ini, tanpa ada satupun tertinggal
dari pengetahuan Allah SWT.
Keutamaannya :
a. Bisa mengetahui kesempurnaan ilmu ma’rifat
b. Bisa menjauhkan dari sifat kebodohan
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA ‘ALIIMU” sebanyak 100 kali
berturut-turut sebagai amalan rutin setelah sholat fardhu, maka baginya akan
diberi pengetahuan yang bisa mengetahui ilmu ma’rifat dengan sempurna dan
dijauhkan dari sifat kebodohan.
Berhati-hatilah dalam mengamalkannya, karena Setan akan
datang menggoda !!!
21. AL QOOBIDHU
Artinya :
Dzat yang maha menggenggam rejeki, yaitu menggenggam di
dalam menyempitkan hidup dengan mengurangi rejeki hamba-hambaNya yang
dikehendaki.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa mendekatkan diri kepada penciptanya (Allah)
b. Bisa menjauhkan diri dari segala macam ancaman
Cara mengamalkan
Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA QOOBIDHU” sebanyak 100 kali
berturut-turut sebagai amalan rutin setiap hari, maka baginya akan semakin
dekat dengan penciptaNya dan juga akan dijauhkan dari segala ancaman musuh.
22. AL BAASITHU
Artinya :
Dzat yang maha melapangkan rejeki, yaitu memberikan
kelapangan rejeki kepada hamba-hambaNya yang dikehendakiNya, sehingga banyak
orang bodoh dapat hidup kaya raya, sebaliknya orang yang cerdik dan pandai hidupnya
miskin. Nah, demikian itulah yang dinamakan “sudah menjadi suratan takdirNya”.
Keutamaan Asmaul
Husna:
a. Bisa memajukan usaha dalam perniagaan
b. Bisa memberikan keuntungan
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA BAASITHU” sebanyak-banyaknya
sebagai amalan yang rutin setelah sholat fardhu atau setelah sholat hajat
dibaca sebanyak 300 kali, maka akan usahanya dalam bidang perniagaan mendapat
kemajuan yang pesat dan selalu memperoleh keuntungan.
23. AL KHOOFIDHU
Artinya :
Dzat yang maha menurunkan derajat, yaitu menurunkan derajat
hamba-hambaNya yang dikehendaki.
Keutamaannya :
a. Bisa mengabulkan segala usahanya
b. Bisa menundukkan musuh
Cara mengamalkan
Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA KHOOFIDHU” sebanyak 99 kali
berturut-turut sebagai amalan yang rutin setiap hari, maka Allah akan
mengabulkan segala usahanya dan bisa menundukkan musuh yang akan
memperdayainya.
24. AR ROOFI’U
Artinya :
Dzat yang maha meninggikan derajat, yaitu meninggikan
derajat hambaNya yang dikehendaki, sehingga dengan demikian di hamba harus
bersyukur.
Keutamaannya :
a. Bisa melindungi harta benda dari pencuri
b. Bisa meninggikan derajat
Cara mengamalkan
Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA ROOFI’U” sebanyak 80 kali
berturut-turut sebagai amalan rutin setiap pagi dan sore, maka baginya akan
mendapat jaminan perlindungan terhadap harta bendanya dari berbagai musibah
pencurian, kebakaran, perampokan, dan penodongan serta bisa meninggikan
derajat.
25. AL MU’IZZU
Artinya :
Dzat yang maha memuliakan, yaitu memuliakan hamba-hambaNya
yang dikehendaki, sehingga tidak ada seorangpun yang bisa menghalang-halangi.
Keutamaannya :
a. Bisa memiliki kewibawaan yang besar
b. Bisa dipatuhi kehendaknya oleh semua orang
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA MU’IZZU” sebanyak 100 kali
berturut-turut sebagai amalan rutin setiap hari setelah sholat fardhu, maka
baginya akan mempunyai kewibawaan yang besar dan apa-apa yang dikehendaki akan
dituruti oleh semua orang. Cocok diamalkan oleh para pejabat, pimpinan, atau
pengusaha dengan banyak bawahan.
26. AL MUDZILLU
Artinya :
Dzat yang maha menghinakan, yaitu menghinakan kepada semua
hamba-hambaNya yang dikehendaki. Dimana hamba-hamba yang sudah dihinakan oleh
Allah tidak ada seorangpun yang bisa memuliakannya.
Keutamaannya :
a. Bisa memudahkan dalam menagih hutang
b. Bisa menyadarkan hati yang membandel
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA MUDZILLU” sebanyak 400 kali
berturut-turut sebagai amalan rutin setiap tengah malam selama 7 hari
berturut-turut pula setelah sholat hajat, maka jika ia menagih hutang pada
seseorang akan segera dibayar hutangnya atau bila ia meminjam barang akan
segera dikembalikannya. Selain itu, juga bisa menyadarkan orang yang hatinya
membandel.
27. AS SAMII’U
Artinya :
Dzat yang maha mendengar, yaitu bisa mendengar atau
mendengarkan baik itu suara yang keras atau suara yang lirih. Bahkan bisa mendengar
suara hati hambaNya yang tidak bisa didengar oleh makhluk-makhlukNya yang lain.
Keutamaannya :
a. Bisa didengarkan doanya oleh Allah
b. Bisa memberikan jalan yang lapang
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA SAMII’U” sebanyak 400 kali
berturut-turut setelah sholat fardhu, atau yang lebih utama dibaca setelah
sholat dhuha, maka Allah akan mendengarkan doanya dan dikabulkan apa yang
menjadi permintaannya.
28. AL BASHIIRU
Artinya :
Dzat yang maha melihat yaitu bisa melihat segala yang ada di
alam semesta ini, sejak dari yang terbesar sampai yang sekecil-kecilnya
sekalipun ada di balik dinding berlapis-lapis.
Keutamaannya :
a. Bisa memberikan penerangan pada otak
b. Bisa memperoleh hidayah dari Allah
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA BASHIIRU” sebanyak 200 kali
sebagai amalan rutin setiap hari setelah sholat shubuh dan sholat maghrib, maka
Allah akan selalu memberi penerangan pada otaknya. Sehingga otaknya menjadi
cerdas dan memperoleh hidayah dari Allah.
29. AL HAKAMU
Artinya :
Dzat yang maha menerapkan hukum, yaitu menerapkan segala
hukuman kepada makhlukNya, sehingga mau tidak mau harus mematuhinya.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa memberikan kecerdasan dalam berfikir
b. Bisa menjauhkan dari hal-hal yang dilarang
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA HAKAMU” sebanyak 100 kali
berturut-turut sebagai amalan rutin setiap hari sehabis sholat hajat atau
tahajjud, maka Allah akan memberikan kecerdasan dalam otaknya dan akan
dijauhkan dari hal-hal yang dilarang oleh agama.
30. AL ‘AD-LU
Artinya :
Dzat yang maha adil, yaitu dia maha adil dalam memberikan
hukuman pada hambanya yang bersalah, tanpa pilih kasih, sehingga tidak ada
pihak yang dirugikan.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa bersikap adil dalam segala hal
b. Bisa mendatangkan segala macam hajat
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA ‘AD-LU” sebanyak 90 kali
berturut-turut sebagai amalan ruti setiap hari setelah sholat fardhu dan yang
paling utama dibaca setelah sholat shubuh dan maghrib, maka Allah akan
memberikan sikap yang selalu berbuat adil dalam segala hal dan apa-apa yang
menjadi keinginannya akan segera terkabulkan.
31. AL LATHIFU
Artinya :
Dzat yang maha lemah lembut, yaitu Dia yang sangat lemah
lembut terhadap hamba-hambaNya yang selalu taat, sehingga diberi pahala yang
tak ternilai harganya.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa mendatangkan segala macam hajat
b. Bisa menjauhkan segala macam kesulitan hidup
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA LATHIFU” sebanyak 100 kali
berturut-turut sebagai amalan yang rutin setelah sholat fardhu dan yang paling
utama dibaca setiap pagi dan sore setelah sholat shubuh dan maghrib, maka Allah
akan mengabulkan yang diinginkan dan akan dijauhkan dari segala macam kesulitan
hidup.
32. AL KHOBIIRU
Artinya :
Dzat yang sangat waspada, yaitu Dia sangat mewaspadai
didalam mengawasi segala gerak-gerik hamba-hambaNya, sehingga tidak ada yang
luput dari pengawasanNya.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa bertemu dengan teman yang lama berpisah
b. Bisa dilimpahi kemaslahatan dalam hidupnya
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA KHOBIIRU” sebanyak 100 kali
berturut-turut sebagai amalan rutin setiap hari setelah sholat fardhu, maka
baginya akan dilimpahi kemaslahatan didalam hidupnya serta akan dipertemukan
pada teman yang lama berpisah.
33. AL HALIIMU
Artinya :
Dzat yang maha penyantun, yaitu Dia sangat penyantun
terhadap makhluk-makhlukNya, sehingga walaupun si hamba itu telah melakukan
kesalahan, Allah tidak langsung memurkainya tetapi menunggu barangkali ia akan
segera bertaubat kepadaNya.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa melanggengkan jabatan yang disandang
b. Bisa menjauhkan dari segala macam musibah
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA HALIIMU” sebanyak 200 kali sebagai
amalan yang rutin setelah sholat fardhu dan paling utama setelah sholat subuh
dan maghrib, maka jika punya jabatan penting tidak akan mudah tergeser oleh
orang lain dan akan dijauhkan dari segala macam musibah.
34. AL ‘ADLIIMU
Artinya :
Dzat yang maha agung, yaitu Dia sangat agung dalam Dzat-Nya
dan sifatNya, sehingga tidak ada satupun makhluk yang bisa menandingi
keagunganNya.
Keutamaannya :
a. Bisa menyembuhkan segala macam penyakit yang diderita
b. Bisa disegani oleh semua orang
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA ‘ADLIIMU” sebanyak 100 kali
sebagai amalan yang rutin setelah sholat fardhu setiap pagi dan sore, maka
baginya akan diberi kesembuhan penyakit yang dideritanya dan akan disegani
banyak orang.
35. AL GHOFUURU
Artinya :
Dzat yang maha pengampun, yaitu dia sangat mengampuni
terhadap hamba-hambaNya yang bersalah, tetapi dengan satu syarat yaitu tidak
mengulanginya lagi.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa mengampuni segala dosa
b. Bisa dijauhkan dari kesulitan hidup
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA GHOFUURU” sebanyak-banyaknya
sebagai suatu amalan yang rutin setelah sholat fardhu, maka Allah akan
mengampuni segala dosa-dosanya dan juga akan dijauhkan dari kesulitan hidup.
36. ASY SYAKUURU
Artinya :
Dzat yang maha berterimakasih, yaitu Dia sangat
berterimakasih pada hamba-hambaNya yang selalu mentaati atas segala
perintahNya, sekalipun bila si hamba itu mengingkariNya tidak akan mengurangi
keagunganNya.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa terkabulkan segala cita-citanya
b. Bisa mendekatkan diri kepada Allah
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA SYAKUURU” sebanyak 80 kali sebagai
amalan yang rutin setiap hari setelah sholat fardhu atau lebih utama lagi bila
dibaca sebanyak 1000 kali ditengah malam setelah sholat hajat, maka Allah akan
mengabulkan segala apa yang dicita-citakan dan akan bertambah dekat kepada
Allah.
37. AL ‘ALIYYU
Artinya :
Dzat yang maha tinggi, yaitu tinggi martabatNya diatas
segala-galanya, dalam hal keagunganNya, kebesaranNya, kemulianNya,
kekuasaanNya, dan lain sebagainya.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa memberikan kecerdasan otak
b. Bisa memiliki martabat yang tinggi
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA ‘ALIYYU” sebanyak 200 kali sebagai
amalan rutin setelah sholat tahajjud atau setelah sholat hajat, maka Allaha
akan memberikan kecerdasan otak yang semula bebal dan akan diberi oeh Allah
kedudukan yang tinggi.
38. AL KABIIRU
Artinya :
Dzat yang maha besar, yaitu kebesaran Allah yang melebihi
diatas segala-galanya dan tidak dapat dibandingkan dengan kebesaran makhlukNya.
Keutamaannya :
a. Bisa mengembalikan kedudukan yang hilang
b. Bisa disegani oleh semua orang
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA KABIIRU” sebanyak 400 kalisebagai
amalan rutin selama 7 hari berturut-turut dan dimulai pada hari Senin dengan
disertai puasa Senin Kamis. Sedangkan membacanya pada tengah malam setelah
sholat tahajjud. Kegunaannya bisa mengembalikan kedudukan yang tergeser akibat
fitnah dan akan disegani oleh banyak orang.
39. AL HAFIIDLU
Artinya :
Dzat yang maha melindungi, yaitu Dia yang selalu melindungi
makhlukNya dari setiap bahaya dan kerusakan, sehingga tidak ada satupun makhluk
yang bisa menghalangi perlindungan Allah. keutamaannya :
a. Bisa memperoleh pemeliharaan dari Allah
b. Bisa menjauhkan dari segala macam bahaya
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA HAFIIDLU” sebanyak 800 kali
sebagai amalan yang rutin setelah sholat fardhu, maka baginya akan selalu
mendapat perlindungan dari Allah dan akan dijauhkan dari segala macam bahaya.
40. AL MUQIITU
Artinya :
Dzat yang menyediakan makanan, yaitu Dia yang selalu
menyediakan segala makanan kepada hamba-hambaNya yang membutuhkan makan tanpa
terkecuali.
Keutamaan Asmaul Husna :
a. Bisa tahan lapar dan haus
b. Bisa dijauhkan dari kesulitan hidup
Cara mengamalkan Asmaul Husna :
Barang siapa membaca “YAA MUQIITU” sebagay 80 kali sebagai
amalan rutin setiap hari setelah sholat fardhu maka baginya bila dalam suatu
perjalanan bila kehabisan bekal bisa tahan lapar dan haus serta bisa dijauhkan
dari kesulitan hidup.
Waspadalah terhadap godaan dari syetan ketika Anda
mengamalkan Asmaul Husna.
Asmaul Husna 41 – 60
Posted by Admin Walijo dot Com on 26 January 2012, 6:30 am
Asmaul Husna 41 – 60:
41. AL HASIIBU
Artinya :
Dzat yang maha mencukupi, yaitu Dialah yang mencukupi segala
kebutuhan makhlukNya dan memeprhitungkannya.
Keutamaannya :
a. Bisa menjauhkan dari segala macam gangguan orang
b. Bisa memperkokoh kedudukan
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA HASIIBU” sebanyak 800 kali sebagai
amalan yang rutin setiap pagi dan sore dan seteah sholat tahajjud, maka baginya
akan dijauhkan dari segala macam gangguan orang yang akan menjatuhkan
kedudukannya dan akan diperkokoh oleh Allah SWT.
42. AL JALIILU
Artinya :
Dzat yang maha sempurna, yaitu Dia tidak mempunyai cacat dan
kekurangan apapun sebagaimana yang dialami oleh makhlukNya. Jadi kesempurnaan
Allah itu meliputi segala-galanya.
Keutamaannya :
a. Bisa mempercepat kemajuan perdagangan
b. Bisa menjauhkan dari kesulitan hidup
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA JALIILU” sebanyak 99 kali sebagai
amalan rutin setiap hari setelah sholat tahajjud, maka jika dia seorang
pedagang akan cepat maju, bila seorang pegawai akan cepat naik pangkat, jika
seorang petani akan mempunyai hasil panen yang melimpah dan dijauhkan dari
segala macam kesulitan hidup.
43. AL KARIIMU
Artinya :
dzat yang maha mulia, yaitu Dia mulia diatas segala-galanya,
sehingga apabila seluruh makhlukNya tidak ada satupun yang taat kepadaNya, maka
tidak akan mengurangi sedikitpun kemuliaanNya. Begitu sebaliknya bila seluruh
makhlukNya taat dan patuh menjalankan perintahNya, maka tidak akan pula
menambah kemuliaanNya.
Keutamaannya :
a. Bisa mengangkat derajat
b. Bisa disegani banyak orang
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA KARIIMU” sebanyak 400 kali sebagai
amalan rutin ketika akan berangkat tidur, maka baginya akan diangkat derajatnya
menjadi orang yang terhormat dan akan disegani banyak orang.
44. AR ROQIIBU
Artinya :
Dzat yang maha mengawasi, yaitu semua yang ada di alam
semesta ini tak akan ada yang luput dari pengawasanNya, sehingga satupun
kejadian yang terlepas dari pengawasan Allah.
Keutamaannya :
a. Bisa menjauhkan dari perbuatan serong
b. Bisa menjauhkan dari berbagai macam musibah
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA ROQIIBU” sebanyak23 kali sebagai
amalan rutin setiap hari setelah itu diletakkan dada istrinya pada saat ia
tidur, maka istrinya akan jauh dari perbuatan serong dan selamat dari godaan
orang lain serta akan dijauhkan dari berbagai macam musibah. Misalnya :
pencurian, perampokan, kebakaran, dan lain-lain.
45. A MUJIIBU
Artinya :
Dzat yang maha mengabulkan, yaitu Dialah yang mengabulkan
permohonan hamba-hambaNya, bila makhlukNya benar-benar memohon hanya kepada
Allah.
Keutamaannya :
a. Bisa terkabul permohonannya
b. Bisa mendekatkan diri dengan Allah
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA MUJIIBU” sebanyak 400 kali setiap
hari setelah sholat subuh, maka segala permohonannya akan cepat dikabulkan oleh
Allah SWT dan bisa mendekatkan diri kepadaNya.
46. AL WAASI’U
Artinya :
Dzat yang maha luas, yaitu Dia sangat luas kekuasaanNya,
berikut luas dalam segala-galanya. Keluasan kekuasaan Allah ini tidak terbatas,
sebagaimana kekuasaan-kekuasaan yang dimiliki oleh raja-raja.
Keutamaannya :
a. Bisa mengatasi kesulitan hidup dengan mudah
b. Bisa menjauhkan kedengkian orang
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA WAASI’U” sebanyak 90 kali sebagai
amalan rutin setiap hari setelah sholat subuh dan maghrib, maka baginya akan
dapat mengatasi berbagai macam kesulitan hidup dengan mudah dan akan dijauhkan
dari kedengkian orang.
47. AL HAKIIMU
Artinya :
Dzat yang maha bijaksana, yaitu Allah sangat bijaksana dalam
menghukum hamba-hambaNya yang melakukan kesalahan tanpa memandang bulu.
Keutamaannya :
a. Bisa mempunyai daya ingat yang kuat
b. Bisa disegani oleh semua orang
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA HAKIIMU” sebanyak 40 kali sebagai
amalan rutin setiap hari setelah sholat subuh dan maghrib, maka baginya akan
diberi kelebihan mempunyai daya ingat yang kuat dan akan disegani oleh semua
orang.
48. AL WUUDU
Artinya :
Zat yang maha mengasihi, yaitu Dia sangat mengasihi
hamba-hambaNya yang menjadikan Allah sebagai tujuan hidupnya.
Keutamaannya :
a. Bisa menimbulkan rasa cinta yang tulus
b. Bisa disegani oleh semua orang
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA WUDUUDU” sebanyak 200 kali sebagai
amalan rutin setiap hari pada saat istri sedang tidur nyenyak dan setelah itu
ditiupkan pada ubun-ubunnya, maka dengan ijin Allah istrinya itu akan timbul
rasa cinta yang tulus kepada suaminya dan juga akan disegani oleh semua orang.
49. AL MAJIIDU
Artinya :
Dzat yang maha mulia, yaitu kemuliaan Allah tidak dapat
dibandingkan dengan hamba-hambaNya.
Keutamaannya :
a. Bisa menimbulkan rasa kasih sayang
b. Bisa mendatangkan kewibawaan yang besar
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA MAJIIDU” sebanyak 99 kali secara
rutin setiap hari setelah sholat fardhu dan setelah itu ditiupkan pada kedua
telapak tangan, lalu diusapkan pada wajah, maka dengan ijin Allah para sanak
famili, handai taulan, dan bahkan semua orang bisa menaruh kasih sayang serta
dapat menimbulkan kewibawaan yang amat besar.
50. AL BAA’ITSU
Artinya :
Dzat yang maha membangkitkan, yaitu Dialah yang
membangkitkan semua manusia yang sudah mati untuk dihidupkan kembali di akherat
nanti.
Keutamaannya :
a. Bisa melapangkan dada
b. Bisa memiliki otak yang cerdas
Cara mengamalkannya :
Barang siapa membaca “YAA BAA’ITSU” sebanyak 80 kali sebagai
amalan rutin setiap hari dengan meletakkan kedua telapak tangan di atas dada,
maka Allah akan memberikan kelapangan dada, hingga dengan mudah dapat menerima
berbagai macam ilmu hikmah dan juga akan diberi otak yang sangat cerdas serta
mempunyai daya ingat yang kuat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar